Masakan Nasi Uduk ini memiliki citarasa gurih yang berasal dari santan kelapa. Sebenarnya kurang baik untuk orang yang mengidap kolesterol tinggi, tapi tidak masalah kalau tidak terlalu banyak memakannya. Sebetulnya saya juga sangat suka dengan Masakan Tradisional ini karena sering sekali menyantap Nasi Uduk ketika sarapan pagi. Kenapa?? Alasannya, saya suka dengan Resep Masakan ini karena rasanya yang gurih itu.
Resep Masakan Nasi Uduk
Untuk Cara Membuat Nasi Uduk sangat mudah. Kurang lebih sama dengan membuat nasi putih, tapi perbedaannya Resep Masakan ini airnya diganti dengan santan kelapa dan di tambah bahan lainnya. Mudah bukan? Langsung sajalah Resep Masakan Nasi Uduk yang enak dan lezat bisa anda nikmati dengan panduan Resep Masakan sebagaimana berikut ini :Bahan :
- 300 gram beras putih
- 400 ml santan dari 1 butir kelapa
- 2 buah bunga pala
- 6 biji cengkih
- 5 cm kayu manis
- 1 biji pala memarkan
- 3 cm lengkuas memarkan
- 2 batang serai memarkan
- 2 cm jahe memarkan
- Bawang goreng secukupnya untuk taburan
- Beras putih cuci bersih rendam selama 30 menit, tiriskan
- Masukan nasi ke dalam pengukus, kemudian tambahkan santan, bunga pala, cengkih, kayu manis, pala, lengkuas, serai dan jahe.
- Masak hingga matang.
- Angkat, sajikan dengan taburan bawang goreng.
By
Published: 2014-01-05T06:45:00-08:00
Resep Masakan Nasi Uduk
Anda dapat mempublikasikan dan menulis ulang artikel
Resep Masakan Nasi Uduk di Resep Masakan, updated at: 6:45 AM. Dengan syarat agar anda tetap mencantumkan credit sumber dengan URL http://ressep-masakan.blogspot.com/2014/01/resep-masakan-nasi-uduk.html.
Artikel yang ditulis oleh Tri Wahyu Budi Utomo