Sayur Lodeh Terong kali ini bisa anda coba sendiri anda buat di rumah untuk sajian spesial keluarga tercinta anda. cita rasa sayur yang nikmat sangat pas di santap dengan lauk pauk ikan asin goreng serta sambel terasi. Pastinya sangat menggoda dan kagak nahan deh rasanya. Tunggu apalagi untuk mempelajari Resep Masakan ini.
Resep Masakan Sayur Lodeh Terong
Dalam Cara Membuat Sayur Lodeh Terong ini cukup sediakan bahan-bahannya dan simak dengan cermat cara membuatnya yang akan dibahas kali ini. Baiklah daripada bikin ngiler, langsung aja yukk ke tekape, kita intip sama-sama Resep Masakannya sebagaimana berikut ini :Bahan-Bahan :
- terong 3 bh (300gr) , potong memanjang dan belah menjadi dua bagian, digoreng sebentar
- labu siam 150gr, iris dan potong seukuran korek api
- kacang panjang 10 lonjor, potong ukuran 3cm
- jagung 2 bh , potong-potong ukuran 2cm
- 1 sdm ebi, rendam dulu, tiriskan lalu memarkan
- santan 500ml dr 1 buah kelapa
- santan 1.000ml dr Setengah buah kelapa
- 2 lbr daun salam
- 2 biji cabe hijau, iris-iris memanjang
- gula pasir, 3/4 sdt
- garam, 3,5 sdt
- 5 biji bawang putih
- 8 biji bawang merah
- Setengah sdt ketumbar
- 3cm kencur
- Santan 1000ml direbus bersama cabe, dan juga daun salam hingga mendidih.
- Masukan bumbu yang telah dihaluskan bersama gula pasir, garam, dan ebi. Aduk-aduk sampai rata.
- Tambahkan kacang panjang, labu silam, jagung dan terong. Lalu rebus hingga matang.
- Tuangkan santan kental, tunggu sampai mendidih. kemudian angkat.
- Sayur Lodeh Terong siap disajikan.
By
Published: 2014-01-22T20:24:00-08:00
Resep Masakan Sayur Lodeh Terong
Anda dapat mempublikasikan dan menulis ulang artikel
Resep Masakan Sayur Lodeh Terong di Resep Masakan, updated at: 8:24 PM. Dengan syarat agar anda tetap mencantumkan credit sumber dengan URL http://ressep-masakan.blogspot.com/2014/01/resep-masakan-sayur-lodeh-terong.html.
Artikel yang ditulis oleh Tri Wahyu Budi Utomo